Jl. Kudus Colo Km. 5, Belakang Taman Budaya Bae Krajan, Kudus
Home » » Seruan Untuk Beramal Sholih (2)

Seruan Untuk Beramal Sholih (2)

Sungguh, perpecahan merupakan propaganda setan untuk melemahkan kekuatan Islam. Dengan berpecah belah akan sangat dengan mudah bagi setan dan sekutu-sekutunya untuk menghancurkan kita.

Oleh setan dipisahkan kita dari teman satu perjuangan, antara orang tua dan anak, antara istri dan suami, antara rakyat dan pemerintahnya, antara umat dan ulamanya. Ditimbulkan rasa benci dan dengki serta rasa permusuhan, dikotak-kotakkan menjadi kelompok yang kecil. Maka kembalilah kita ke zaman jahiliyah, dimana permusuhan antar kelompok sering terjadi. Dan dengan nikmat Allah, maka diutuslah seorang Rasul yang merangkul dan mendamaikan kelompok-kelompok tersebut, serta mempereratnya dalam Ukhuwah Islamiyah.

Oleh karena itu, janganlah kita berpecah, mengikuti orang yang tidak bertanggung jawab yang mengajak untuk berpisah. Maka ingatlah akan nikmat Allah dengan Ukhuwah Islamiyah, melunakkan hati-hati yang sedang keras, memadamkan api amarah yang membara di dada. Sungguh perselisihan adalah rahmat, maka janganlah dijadikan permusuhan. Rasulullah Saw bersabda,”Muslim dengan muslim bersaudara.” Allah Swt berfirman,”sesungguhnya orang mukmin bersaudara.” Ingatlah nikmat Tuhanmu ini.

“Dan hendaklah ada di antara kamu segolongan umat yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh kepada yang ma'ruf dan mencegah dari yang munkar, merekalah orang-orang yang beruntung.” (QS Al Imron: 104).

Hidup hanya sekali, dan hidup semata-mata bukan hanya untuk makan, minum, berkeluarga, ataupun mementingkan diri sendiri. Melainkan, hidup harus juga diisi dengan berbuat baik, duduk di majelis-majelis yang mengingat Allah dan Rasul, berjalan menuntut ilmu agama, serta menyeru kepada kebaikan dan meninggalkan perbuatan yang dilarang. Maka dengan perbuatan-perbuatan tersebut dengan dilandasi keikhlasan mencari ridha Allah semata, niscaya kita akan menjadi orang yang beruntung.

Maka dari itu semua, tentulah kita harus berusaha untuk mengamalkan, karena tidak semua orang Islam dapat mengamalkan semua petunjuk-petunjuk yang Allah berikan. Hanya orang mukmin yang ikhlas yang mendapatkan ridha Allah SWT yang dapat mengamalkan itu semua, sehingga mereka termasuk orang-orang yang beruntung disisi Allah SWT.

“Dan janganlah kamu menyerupai orang-orang yang bercerai-berai dan berselisih sesudah datang keterangan yang jelas kepada mereka. Mereka itulah orang-orang yang mendapat siksa yang berat.” (QS Al Imron:105).

Semoga kita dimasukkan oleh Allah Swt kedalam golongan orang Islam yang mukmin, sehingga dapat beruntung, dan dimasukkan ke dalam surga Allah yang penuh dengan kenikmatan, dan dijauhkan dari neraka yang penuh dengan siksa yang pedih, amin.




Habib Quraisy bin Ali Aidid
Adv 1
Share this article :

Posting Komentar

 
Musholla RAPI, Gg. Merah Putih (Sebelah utara Taman Budaya Kudus eks. Kawedanan Cendono) Jl. Raya Kudus Colo Km. 5 Bae Krajan, Bae, Kudus, Jawa Tengah, Indonesia. Copyright © 2011. Musholla RAPI Online adalah portal dakwah Musholla RAPI yang mengkopi paste ilmu dari para ulama dan sahabat berkompeten
Dikelola oleh Remaja Musholla RAPI | Email mushollarapi@gmail.com | Powered by Blogger