Jl. Kudus Colo Km. 5, Belakang Taman Budaya Bae Krajan, Kudus
Home » » Jumat dan Sabtu, KH. Anwar Zahid dan Ki Rekso Buwono Hadir di Kudus

Jumat dan Sabtu, KH. Anwar Zahid dan Ki Rekso Buwono Hadir di Kudus



Halalbihalal sudah menjadi budaya masyarakat Indonesia yang dilakoni setelah Idul Fitri atau lebaran. Halalbihalal biasanya diisi dengan kegiatan positif seperti berkunjung ke rumah keluarga, bermaaf-mafan, silaturahmi, reuni atau makan-makan. Istilah halalbihalal mulanya digagas oleh seorang ulama bernama KH Wahab Chasbullah. Ceritanya berawal saat Indonesia dilanda disintegrasi bangsa pada 1948 di mana para elite politik saling bertengkar dan pemberontakan seperti DI/TII dan PKI di mana-mana.

Tak terkecuali masyarakat di Kecamatan Bae dan Kota Kudus pada umumnya, momen lebaran selalu dijadikan kesempatan untuk menyelenggarakan acara halal bi halal tingkat desa untuk merekatkan kembali tali silaturrahim antar warga yang mungkin selama satu tahun lamanya jarang sekali dilakukan. Apalagi di tahun-tahun politik menjelang Pemilihan Kepala Daerah seperti tahun ini, maka silaturrahim antar warga harus direkatkan kembali untuk menjaga persatuan dan kesatuan antar umat islam.

Dalam acara halal bi halal tingkat desa, selain menjadi ajang silaturrahim antar warga biasanya juga dijaikan ajang untuk mendapatkan pencerahan aau ilmu. Hal inilah yang dilakukan oleh warga Desa Bae Pondok dan Desa Peganjaran Kecamatan Bae, Kudus. Dalam acara halal bi halal yang akan mereka selenggarakan, akan menghadirkan ulama kondang dalam rangka mencari ilmu.


Hari Jumat 22 Juni 2018 , Warga dukuh Pondok desa Bae akan menyelenggarakan Pengajian Halal bi Halal warga dengan mengundang Abah Zamroni Amin atau yang dikenal dengan nama Ki rekso Buwono. Acara Halal bi halal sendiri akan berlangsung ba’da isya  di Halaman Rumah Bapak Jahid Ali RW. 03 Desa Bae Pondok, Bae (Jl. Kudus Colo km.05, masuk melalui Gang Merah Putih Mushola RAPI).

Salah satu panitia yang juga anggota pemuda Bae Pondok, Rohimin, menjelaskan bahwa acara yang berlangsung tersebut merupakan hasil kolaborasi antara pengurus Dukuh dengan Pemuda Bae Pondok dan menggunakan dana hasil iuran selama ini.


Agenda kedua pada hari Sabtu 23 Juni 2018 di Desa Peganjaran, Kecamatan Bae. Acara halal bi halal kali ini akan berlangsung di Rumah Bapak Edi Birton yaitu Garasi PT. DIA Trans Peganjaran. Mauidhoh hasanah dalam acara tersebut akan dibawakan oleh ulama kondang asal Bojonegoro Jawa Timur, KH. Anwar Zahid, yang terkenal dengan jargon “Qulhu ae Lek, kesuwen”.

Selain di Peganjaran, Sabtu malam Ahad pada tanggal yang sama, KH. Anwar Zahid juga akan mengisi pengajian halal bi halal di Kediaman Bapak Ahmad Jai di sebelah selatan SPBU Cendono, Dawe bersama Grup Rebana Al Mubarok Qudsiyyah.
Adv 1
Share this article :

Posting Komentar

 
Musholla RAPI, Gg. Merah Putih (Sebelah utara Taman Budaya Kudus eks. Kawedanan Cendono) Jl. Raya Kudus Colo Km. 5 Bae Krajan, Bae, Kudus, Jawa Tengah, Indonesia. Copyright © 2011. Musholla RAPI Online adalah portal dakwah Musholla RAPI yang mengkopi paste ilmu dari para ulama dan sahabat berkompeten
Dikelola oleh Remaja Musholla RAPI | Email mushollarapi@gmail.com | Powered by Blogger