Jl. Kudus Colo Km. 5, Belakang Taman Budaya Bae Krajan, Kudus
Home » » Manfaat Bawang Putih Bag. 2

Manfaat Bawang Putih Bag. 2

Seorang Profesor dari Jerman, Han Ruaiter, telah melakukan beberapa percobaan dengan memasukkan beberapa minyak bawang putih di makanan yang dikonsumsi oleh para relawan. 

Dari percobaan itu dia menemukan bahwa kadar minyak atau kolesterol yang ada pada darah mereka mengalami penurunan yang spektakuler disbanding mereka yang memakan keju dan mentega biasa tanpa dicampuri minyak bawang putih ini. Perubahan itu terjadi secara terus-menerus selama kurang lebih 4 minggu. Keju yang mereka konsumsi mengandung 3 kg bawang putih segar. 

Prof. Ruaiter menyatakan, “Khasiat bawang putih tidak hanya membersihkan darah dari unsur-unsur lemak saja, tetapi juga mampu membunuh sejumlah bakteri, di antaranya adalah bakteri TBC dan difteria. Sebagaimana bawang putih jauh lebih baik dibandingkan dengan penisilin yang biasa digunakan oleh orang.

Tahun 1918 adalah tahun yang mencekam bagi Bangsa Inggris. Pada saat itu ribuan orang telah meninggal karena menyebarnya penyakit influenza. Konon, di sana ada seorang wanita tua yang usianya sudah mencapai lebih dari 100 tahun. Dia memiliki satu gagasan besar, yaitu memasukkan bawang putih pada makanannya yang dikonsumsi oleh keluarganya. Bahkan dia dan keluarganya berani mengunyah bawang putih mentah-mentah. Hasilnya, wabah tersebut tidak sampai menyerang seorang pun dari keluarganya.

Pada tahun 1973, influenza telah melanda Inggris dan sebagian besar Negara Eropa. Ternyata orang-orang Italia adalah orang yang paling sedikit terkena penyakit ini. Hal itu dikarenakan mereka terbiasa mengonsumsi bawang putih.

Pada tahun 1995, influenza juga menyerang Uni Soviet. Lalu pemerintah mengambil kebijakan untuk mendistribusikan sekitar 500 ton bawang putih. Para dokter di sana menganjurkan agar semua orang mengonsumsi bawang putih ini untuk melindungi diri dari penyakit.

Bahaya yang ditimbulkan akibat mengonsumsi bawang putih secara berlebihan adalah dapat mengakibatkan tekanan darah tinggi dan berbahaya bagi ibu hamil. Dan tentu saja mengonsumsi bawang putih ini dapat menyebabkan bau yang tidak sedap pada mulut. 

Ada cara yang bisa ditempuh, diantaranya dengan memakan buah apel atau meminum 1 sendok madu lebah setengah jam setelah makan bawang putih, atau dengan cara mengunyah biji-bijian kopi, cumin, atau anise (tanaman jenis wortel), atau dengan memakan daun peterseli.



Azi Achmad
Adv 1
Share this article :

Posting Komentar

 
Musholla RAPI, Gg. Merah Putih (Sebelah utara Taman Budaya Kudus eks. Kawedanan Cendono) Jl. Raya Kudus Colo Km. 5 Bae Krajan, Bae, Kudus, Jawa Tengah, Indonesia. Copyright © 2011. Musholla RAPI Online adalah portal dakwah Musholla RAPI yang mengkopi paste ilmu dari para ulama dan sahabat berkompeten
Dikelola oleh Remaja Musholla RAPI | Email mushollarapi@gmail.com | Powered by Blogger