Hari lahir NU ke 95 qomariyah diperingati pada bulan April 2018 yang bertepatan dengan bulan Rajab 1439 H. Pengurus NU beserta badan-badan otonomnya di seluruh daerah mempersiapkan peringatan harlah NU ke 95 ini dengan acara-acara keagamaan, apalagi dalam waktu yang tidak terlalu lama, kita semua akan memasuki bulan Ramadhan.
Pengurus NU di MWC NU Kecamatan Jekulo
Kudus pun tak mau ketinggalan. Mengerahkan seluruh badan otonom di bawahnya, GP
Ansor, Fatayat NU, IPNU dan IPPNU, MWC NU Kecamatan Jekulo akan
menyelenggarakan berbagai acara yang akan diisi dengan berbagai kegiatan.
Perhelatan Harlah NU 95 di Kecamatan Jekulo dibagi menjadi dua yaitu Gebyar
Pelajar NU pada Sabtu 14 April 2018 dan Pengajian Umum NU Bersholawat pada
Sabtu 21 April 2018
Kegiatan Gebyar Pelajar NU pada hari sabtu, 14 april 2018 yang lalu diisi
dengan berbagai lomba yang melibatkan sejumlah pelajar Nahdliyyin di Kecamatan
Jekulo. Perlombaan dimulai pada pukul 08.00 WIB yang bertempat di Aula MTs. NU
Hasyim Asy'ari 3 Honggosoco.
Kegiatan yang diperlombakan antara lain adalah lomba MTQ Tingkat MI, lomba Kaligrafi tingkat MI, lomba cerdas cermat ke NU an tingkat MI, lomba cerdas cermat ke NU an tingkat MTs, dan lomba paduan suara tingkat MTs.
Lomba tersebut memperebutkan trophi/
piala dan hadiah-hadiah menarik lainnya yang telah disediakan oleh panitia
penyelenggara. Para pelajarpun antusias mengikuti jalannya perlombaan tersebut.
Acara akan dilajutkan pada hari
Sabtu 21 April 2018 dengan tajuk NU Bersholawat dalam rangka Harlah NU ke 95.
Acara yang akan diselenggarakan mulai ba’da isya tersebut akan dilangsungkan di
lapangan MWC NU Jekulo. Habib Muthofa Alidrus dari Tuban dan Habib Husain al
Jufri dari Kudus didaulat untuk memimpin acara tersebut.
Sumber berita: PAC IPNU IPPNU Jekulo Kudus
Sumber berita: PAC IPNU IPPNU Jekulo Kudus
Posting Komentar