Jl. Kudus Colo Km. 5, Belakang Taman Budaya Bae Krajan, Kudus
Home » » Yayasan NU Al kamal Desa Jepang Santuni Anak Yatim

Yayasan NU Al kamal Desa Jepang Santuni Anak Yatim



Yayasan  NU Al Kamal desa Jepang,  Mejobo, Kudus mengadakan Santunan 10 Muharram 1439 H, yang dilaksanakan di Musholla Darussalam wilayah RW 03 Desa Jepang Kudus. Sebanyak 90 anak yatim dan dhuafa iberitakan mendapatkan santunan Muharram tersebut.

Kegiatan yang menjadi rutinitas setiap tahun tersebut memang menjadi salah satu tujuan dari Yayasan,NU Al Kamal untuk membantu pendidikan anak-anak yatim serta memperhatikan kesejahteraannya.


Pada acara santunan 10 Muharram  tahun ini, panitia acara menambahkan khotmil qur'an dalam susunan acara yang di lantunkan anak anak yatama, demikian ungkap M_Subarkah (ketua Yayasan).

Salah seorang pengurus Musholla Darussalam, Supriyono,  menambahkan bahwa kegiatan 10 Muharram  kali ini, tidak hanya di hadiri warga sekitar, tapi juga sebagian tokoh masyarakat dan  ulama  desa Jepang. Dalam acara tersebut, tampak hadir  ketua NU ranting desa jepang beserta banomnya, IPNU - IPPNU, dan Barisan Ansor Serba Guna (BANSER) yang mengatur lalu lintas serta keamanan".

Dalam sambutannya, wakil pemerintah desa Jepang, yang di sampaikan oleh Bapak Khamdan, menyatakan bahwa pemerintah desa Jepang secara resmi mendukung, melindungi serta memberikan  ijin kepada pengurus Yayasan dalam  menghimpun dana dari aghniya' seluruh warga desa Jepang untuk biaya pendidikan dan kebutuhan anak yatim dan dhuafa.

Acara diakhiri dengan penyampaian mauidhoh dan do'a oleh Ustadz Sumadi, salah satu masyayikh dari Madrasah TBS Kudus.


Santunan 10 Muharram 1439 H juga dilakukan oleh keluarga UD. Daffa Jaya dan Alumni SMA 1 Mejobo angkatan  99 untuk seluruh anak yatim dan dhuafa  melalui Yayasan  NU Al-kamal Desa Jepang . 90 anak yang dipilih berdasar kriteria yang ditentukan pengurus yayasan diantaranya berusia setara kelas 9 SMP/sederajat dan berdomisili di desa Jepang.

Acara yang dilaksanakan di halaman kantor UD. Daffa Jaya RT 06 RW 10 desa Jepang, dimulai pukul 16.00 WIB s/d 17.30 WIB dan dihadiri seluruh pengurus, anak yatim dan dhuafa, alumni SMA 1 Mejobo '99, serta warga sekitar.


Sofiyan Hadi mengemukakan, "10 Muharram adalah hari lebaran khusus bagi anak anak yatim. 10 Muharram  juga sebagai moment untuk menjadikan diri lebih bermanfaat" pungkas pemilik UD. Daffa Jaya tersebut.

Bambang W., salah satu alumni SAM 1 Mejobo,  mengungkapkan, "Adanya Yayasan Al-Kamal sangat bermanfaat dan memudahkan para Alumni SMA 1 Mejobo yang juga bertempat di desa Jepang untuk berbagi kepada anak yatim sekaligus meneruskan tali silaturrahim sesama alumni."



Sumber berita: Yayasan Al kamal Desa Jepang, Mejobo
Adv 1
Share this article :

Posting Komentar

 
Musholla RAPI, Gg. Merah Putih (Sebelah utara Taman Budaya Kudus eks. Kawedanan Cendono) Jl. Raya Kudus Colo Km. 5 Bae Krajan, Bae, Kudus, Jawa Tengah, Indonesia. Copyright © 2011. Musholla RAPI Online adalah portal dakwah Musholla RAPI yang mengkopi paste ilmu dari para ulama dan sahabat berkompeten
Dikelola oleh Remaja Musholla RAPI | Email mushollarapi@gmail.com | Powered by Blogger