Jl. Kudus Colo Km. 5, Belakang Taman Budaya Bae Krajan, Kudus
Home » » 30-31 Maret 2018, PAC GP Ansor Gebog Selenggarakan PKD

30-31 Maret 2018, PAC GP Ansor Gebog Selenggarakan PKD


Kelahiran dan perjuangan Gerakan Pemuda Ansor merupakan bagian yang tak terpisahkan dari upaya dan cita-cita Nahdlatul Ulama untuk berkhidmat kepada perjuangan bangsa dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia menuju terwujudnya masyarakat yang demokratis, adil, makmur dan sejahtera berdasarkan ajaran Islam Ahlussunnah wal jama’ah.

Dalam rangka menjaring minat para remaja/ pemuda untuk menjadi bagian anggota salah satu badan otonom NU tersebut, Pimpinan Anak Cabang GP Ansor Kecamatan Gebog Kudus mengadakan kegiatan Pelatihan Dasar Kepemimpinan sekaligus pembukaan pendaftaran calon anggota Ansor dan Banser 2018.

Kegiatan pendaftaran tersebut dilakukan hingga sebelum hari H yaitu pada 30 Maret 2018. Bagi Sahabat yang berminat menjadi anggota Ansor maupun banser, bisa mendaftarkan diri malalui Pimpinan Ranting GP Ansor di masing-masing desa se Kecamatan Gebog Kudus secara individu maupun secara kolektif.

Persyaratan menjadi anggota GP Ansor dan Banser tahun 2018 ini adalah seorang muslim berusia 20 tahun hingga 35 tahun dengan mengisi formulir pendaftaran. Para calon anggota diwajibkan menyerahkan fotokopi KTP yang masih berlaku dan pas foto warna 3 X 4 dengan pakaian berpeci sebanyak dua lembar.

Untuk kontribusi pendaftaran, calon peserta diharuskan membayar Rp 100.000,00. Calon peserta yang telah mendaftarkan diri ke Pimpinan Ranting GP Ansor di masing-masing desa juga harus mendapatkan surat rekomendasi dari PR GP Ansor desa tersebut. Semua persyaratan pendaftaran kemudian dimasukkan dalam stopmap berwarna hijau.

Selama mengikuti kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Dasar di Padepokan Al Muhyidin yang terletak di desa Klumpit, Gebog, pada Jumat hingga Sabtu, 30-31  Maret 2018 mendatang, para peserta akan diberikan fasilitas berupa kaos pelatihan serta konsumsi berupa makan dan snack (coffe break).

Peserta pelatihan juga akan langsung mendapatkan PDH Ansor. Bagi peserta yang dinyatakan luluas, akan diberikan sertifikat kelulusan yang nantinya akan digunakan saat peserta pelatihan mendaftarkan diri sebagai anggota Banser.

Untuk informasi kegiatan ini, Sahabat dapat menghubungi contact person yang telah disediakan panitia pada nomor 085740801800 (Rekan Ali Maghfuri), 085740277534 (Rekan Mahfud Siddiq), dan ketua ranting GP Ansor di masing-masing desa wilayah Kecamatan Gebog.
Adv 1
Share this article :

Posting Komentar

 
Musholla RAPI, Gg. Merah Putih (Sebelah utara Taman Budaya Kudus eks. Kawedanan Cendono) Jl. Raya Kudus Colo Km. 5 Bae Krajan, Bae, Kudus, Jawa Tengah, Indonesia. Copyright © 2011. Musholla RAPI Online adalah portal dakwah Musholla RAPI yang mengkopi paste ilmu dari para ulama dan sahabat berkompeten
Dikelola oleh Remaja Musholla RAPI | Email mushollarapi@gmail.com | Powered by Blogger