Regenerasi dalam organisasi sangat penting untuk dilakukan. Selain untuk mendidik kader-kader dalam organisasi tersebut, juga untuk memberikan kesempatan pada generasi yang lebih muda untuk berkarya.
Jum'at, 2 Maret 2018 merupakan hari
bersejarah bagi PR GP Ansor Besito pasalnya pada hari itu diadakan Rapat
Anggota dan terpilih seorang Ketua PR GP Ansor Besito yang baru. Sahabat Abdul
Rozak secara aklamasi dipilih oleh para kader yang hadir di acara Rapat Anggota
yang kebetulan bertempat dirumahnya sendiri tepatnya di dukuh Kauman Desa
Besito.
Rapat Anggota yang dilaksanakan PR
GP Ansor Besito tersebut dilaksanakan berbarengan dengan acara Turba PAC GP
Ansor Kecamatan Gebog dan dihadiri hampir semua Pengurus Harian PAC GP Ansor
Kecamatan Gebog.
Dalam sambutan pertamanya, Sahabat
Abdul Rozak meminta seluruh kader Ansor Besito untuk bersama-sama bahu membahu
mengembalikan kejayaan Ansor Besito yang dulu pernah menjadi salah satu
barometer Ansor di Kecamatan Gebog.
“Semoga semangat baru di Ansor
Besito juga menjalar di Ranting - Ranting yang lain sehingga Ansor Gebog
semakin istimewa”, ungkapnya mengakhiri sambutan.
Tugas berat tentu akan dijalani oleh Abdul Rozak dalam memimpin Ranting GP Ansor Besito. Setidaknya, ada empat karakter GP Ansor yang harus dijalankannya dalam kepengurusan sesuai pesan ketua umum GP Ansor, Gus Yaqut, di Surabaya beberapa waktu yang lalu.
Karakter pertama, adalah karakter
pemuda. Pemuda itu jangan dilihat umur. Jangan dilihat usianya. Tetapi pemuda
harus dilihat dari semangatnya. Pemuda itu harus bergerak dengan cepat. Jika
ada masalah, harus diselesaikan, bukan malah menghindarinya. Dan yang terpenting
jaga kekompakan.
Karakter kedua adalah karakter ke
Islaman. Bahwa pengurus GP Ansor harus mampu menunjukkan ciri ke Islaman
Karakter ketiga adalah karakter
kebangsaan. Karakter ini harus dimiliki pemuda GP Ansor. Dimana ada ancaman
terhadap NKRI, disana ada GP Ansor yang siap membetengi. Para pendiri
mendirikan Jamiyah Nahdlatul Ulama tujuannya untuk Indonesia.
Sedangkan karakter terakhir adalah
karakter karakyatan. GP Ansor tidak boleh membiarkan rakyat disekitarnya sengsara dengan memberikan pendampingan kepada
mereka yang mengalami kesulitan.
Sumber berita dan Foto: PAC GP Ansor Gebog
Posting Komentar