Jl. Kudus Colo Km. 5, Belakang Taman Budaya Bae Krajan, Kudus
Home » » KURMA Akan Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim

KURMA Akan Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim


KURMA merupakan singkatan dari Kegiatan Buka Bersama di Bulan Ramadhan yang diinisiasi oleh berbagai komunitas di Kabupaten Kudus yang diantaranya adalah Komunitas Belajar dan Bermain Anak “Yuk Main”, Kudus Mengajar, Omah Aksi, Bank Sampah Melati, Komunitas Kudus Bergerak, Kresek, dan FKK Kudus.

Kegiatan Buka Bersama Anak Yatim tersebut didasari dengan mengingat akan pentingnya kita sebagai bangsa Indonesia yang beragam harus menguatkan hubungan persaudaraan kita dalam momentum di bulan ramadan yang penuh berkah menuju ampunan-Nya. 

Tujuan dari diselenggarakannya kegiatan tersebut tentunya tidak jauh dari tema kegiatan yang sudah diusung tersebut. Adapun tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk menguatkan ukhuwah (hubungan) dalam momentum bulan ramadan serta dalam rangka tali asih dengan anak-anak yang membutuhkan perhatian dari berbagai elemen masyarakat.

Kegiatan Buka Puasa Bersama tersebut mengambil tema Keajaiban Ramadhan dan akan diisi dengan berbagai kegiatan seperti santunan, pertunjukan sulap, dan kegiatan parenting. Berdasarkan informasi yang kami peroleh, KURMA pada Ramadhan tahun ini akan dipusatkan di daerah Kedungdowo, Kaliwungu, Kudus dengan peserta yatim sebanyak 109 orang.


KURMA juga membuka kesempatan bagi warga yang ingin mendonasikan hartanya untuk menyantuni anak yatim maupun mensupport kegiatan tersebut dengan cara mentransfer ke rekening BRI 705901004957530 atas nama Melfida Hanik Aryani.

Salah satu komunitas yang ikut berpartisipasi dalam acara tersebut, Kresek, juga menggelar donasi sampah bagi warga yang ingin mendonasikan sampah yang layak jual untuk kegiatan sosial. Caranya adalah dengan terlebih dahulu menghubungi admin twitter @kresekkudus . Terdapat tiga lokasi sedekah sampah yaitu di Omah Aksi (Jl. Ekapraya III No. 34 Rendeng), Parkiran BEM Pertanian dan Gedung UKM Universitas Muria Kudus, serta Gang 6 Mlati Norowito
Adv 1
Share this article :

Posting Komentar

 
Musholla RAPI, Gg. Merah Putih (Sebelah utara Taman Budaya Kudus eks. Kawedanan Cendono) Jl. Raya Kudus Colo Km. 5 Bae Krajan, Bae, Kudus, Jawa Tengah, Indonesia. Copyright © 2011. Musholla RAPI Online adalah portal dakwah Musholla RAPI yang mengkopi paste ilmu dari para ulama dan sahabat berkompeten
Dikelola oleh Remaja Musholla RAPI | Email mushollarapi@gmail.com | Powered by Blogger