Hari Rabu hingga Kamis, 20 - 21 Juni 2018 PAC GP Ansor Kecamatan Gebog bersilaturahim kepada para Ulama, Kyai, dan Sesepuh yang ada di Kecamatan Gebog.
Kepengurusan PAC GP Ansor Kecamatan Gebog masa Khidmah 2018-2020 yang di komandoi oleh Sahabat Moh Saifuddin Nawawi bersama beberapa anggota dari unsur Banser dan Majelis Dzikir dan Sholawat Rijalul Ansor Kecamatan Gebog antusias mengikuti program "Anjang Sana" ini.
Banyak masukan, motivasi, kritik, saran dan pencerahan yang diperoleh dari para tokoh yang dikunjungi. Diantaranya motivasi dari beliau KH. Abdul Mannan Al Hafizh Rois Syuriah MWC NU Kecamatan Gebog yang menyatakan bahwa beliau merasa bangga dan "ayem" saat melihat kader Ansor dan Banser nampak bangga menggunakan seragam almamaternya dan siap sedia dalam menjaga para Ulama dan Kyai.
Satu lagi kritik dari Prof. Dr Muslim A. Kadir, MA yang menyoroti tentang masih lemahnya pemahaman tentang "Fiqih Jam'iyyah" di dalam cara bersikap para kader khususnya generasi muda NU.
Dari kegiatan yang rutin dilaksanakan di bulan Idul Fitri ini PAC GP Ansor berharap ada banyak berkah dan manfaat yang diperoleh dari silaturahim ini agar ke depan semakin baik dan istimewa.
Sumber Berita dan Foto: PAC GP Ansor Gebog
Posting Komentar