Jl. Kudus Colo Km. 5, Belakang Taman Budaya Bae Krajan, Kudus
Home » » Pimred Suara Merdeka: Tangkal Hoax, Santri Harus Tekuni Dunia Jurnalistik

Pimred Suara Merdeka: Tangkal Hoax, Santri Harus Tekuni Dunia Jurnalistik


Suara Merdeka kembali menggelar acara Gerakan Santri Menulis untuk membentuk Santri Nusantara yang berkarakter dalam rangkaian kegiatan Ramadhan yang dilakukan oleh Suara Merdeka. Pada tahun ini kegiatan tersebut diadakan di Pondok Pesantren Nahdlatul Muslimin Undaan pada Jumat 25 Mei 2018.

Acara ini pun dihadiri oleh Bupati Kudus, Bapak Musthofa Wardoyo. Dalam paparannya, beliau menyampaikan bahwa Negeri butuh pemimpin dengan pendidikan berkarakter yang dapat berkomunikasi dan menulis dengan baik.

Oleh sebab itulah Pak Bupati sangat tertarik dengan diadakannya acara Gerakan Santri Menulis, karena dengan kemampuan menulis mampu menjadikan Santri Nusantara yang berkarakter. Dirinya pun memacu Santri Nahdlatul Muslimin agar selalu aktif mengelola website dan mengikuti perkembangan teknologi yang ada. Dengan mempersilakan santri memanfaatkan fasilitas yang ada di pemerintahan untuk menunjang kegiatan belajar.

Pimpinan Redaksi Suara Merdeka Gunawan Permadi MA menjelaskan bahwa kegiatan santri menulis sudah menginjak tahun ke-24. Selain untuk bersilaturahim, acara Gerakan Santri Menulis juga untuk berbagi kepada santri mengenai jurnalisme. Dia berharap melalui acara ini dapat meningkatkan pemahaman tentang jurnalisme.


“Apalagi pada zaman sekarang, masyarakat dihadapkan dengan hoax, salah satu cara untuk menangkal hoax adalah pemahaman yang lebih dalam tentang jurnalisme dan dunia tulis menulis, “ ujarnya.

Perwakilan Pondok Pesantren Nahdlatul Muslimin, Drs. H. Abdullah Zahid, M.Ag berharap kegiatan Gerakan Santri Menulis dapat bermanfaat bagi para santri. Karena selama ini santri hanya mendapat pelajaran formal dan belum pernah mendapat ilmu tentang jurnalistik.

"Semoga kegiatan ini dapat menjadi pemicu ketertarikan santri terhadap dunia jurnalistik," tuturnya.


Sumber Berita: Dinas Kominfo Kabupaten Kudus
Adv 1
Share this article :

Posting Komentar

 
Musholla RAPI, Gg. Merah Putih (Sebelah utara Taman Budaya Kudus eks. Kawedanan Cendono) Jl. Raya Kudus Colo Km. 5 Bae Krajan, Bae, Kudus, Jawa Tengah, Indonesia. Copyright © 2011. Musholla RAPI Online adalah portal dakwah Musholla RAPI yang mengkopi paste ilmu dari para ulama dan sahabat berkompeten
Dikelola oleh Remaja Musholla RAPI | Email mushollarapi@gmail.com | Powered by Blogger