Setiap datangnya bulan Rabiul Awwal, masyarakat di Kudus yang terkenal relijius selalu berbondong-bondong mengadakan kegiatan-kegiatan positif keagamaan sebagai wujud rasa syukur atas anugerah yang luar biasa dari Allah SWT melalui dilahirkannya sosok panutan, Kanjeng Nabi Muhammad SAW, ke alam dunia.
Acara-acara seperti
pembacaan Maulid Al Barjanjy maupun Simtuddhurar pun digelar setiap malamnya
oleh hampir semua masjid dan musholla di kawasan kota yang memiliki dua Wali
Songo ini. Suasana Maulid Nabi semakin meriah tatkala para ibu-ibu rumah tangga
dengan sukarela menyajikan berbagai makanan ringan/ jajan khas Kota Kretek
sebagai penyemangat para peserta pembacaan Maulid.
Pembacaan Maulid pada
saat 12 Rabiul Awwal tak jarang dilakukan di beberapa Masjid/ Musholla dan
Pondok Pesantren di Kudus pada waktu tengah malam hingga menjelang datangnya sholat subuh dan tak jarang dilanjutkan kembali pada ba'da sholat subuh, bahkan
hal ini sudah menjadi agenda tahunan di beberapa tempat di Kudus.
Adalah Masjid Al
Muammar yang terletak di Janggalan Kudus yang rutin melakukannya tiap tahun
saat memasuki tengah malam 12 Rabiul Awwal. Masjid Al Muammar Janggalan akan
dipenuhi oleh para jamaah tepat pada pukul 00.00 WIB tanggal 12 Rabiul Awwal.
Tahun 1440 H kali ini, kegiatan Maulid tengah malam yang bertepatan dengan hari Selasa 20 November 2018 tersebut akan menghadirkan Al
Munsyidin dari Pekalongan dan JMA.
Selain itu,
dijadwalkan akan hadir enam orang ustad yang akan memimpin bacaan Kitab Maulid
sekaligus menyampaikan mauidhoh hasanah di depan ratusan jamaah yang diprediksi
akan memadati Masjid al Muammar seperti pada tahun-tahun sebelumnya. Para
ustadz yang dijadwalkan hadir dalam acara tersebut adalah Ust. NIzar Arju
(Pekalongan), Ust. Ashfal Maula (Kudus), Ust. Sholeh elham (Yogyakarta), Ust.
Navies (Kudus), Ust. Wawan (Kudus), dan Ust. Rosyid (Kudus).
Selain di Masjid Al
Muammar, kegiatan Maulid Tengah Malam juga dijadwalkan hadir di Masjid
Baiturrahim Dersalam. Acara maulid tengah malam tersebut sekaligus melengkapi
gelaran Gebyar Sholawat Maulid Nabi Muhammad
yang diselenggarakan oleh pengurus masjid.
Hal yang sama juga
akan dijadwalkan oleh Pondok Pesantren Raudlatul Mutaallimin di Langgar Dalem. Acara
ini rutin dilaksanakan setiap 12 Rabi’ul Awwal ba’da jama’ah subuh di Aula 1
PPRM 2, bersama para Alumni dan Santri Pon Pes Raudlatul Muta’allimin yang
InsyaAllah akan dihadiri Romo Yai dan Habaib.
Membaca maulid memang
bukan hal yang aneh lagi bagi masyarakat Kota Kudus karena setiap minggunya pun
selalu dijadwalkan secara rutin dibaca di masjid, musholla, maupun di
majelis-majelis taklim dalam rangka mempelajari kehidupan dan keistimewaan yang
Allah anugerahkan kepada utusannya yang mulia. Ada yang membacanya setiap malam
Jumat maupun malam Senin. Pada bulan Rabiul Awwal, masyarakat di Kudus
sudah sangat familier dengan berbagai Pengajian Peringatan Maulid Nabi dengan
menghadirkan para ulama dan habaib.
Posting Komentar