Jl. Kudus Colo Km. 5, Belakang Taman Budaya Bae Krajan, Kudus
Home » » Nasihat Habib Zein Bin Sumaith Untuk Orang Yang Lalai (1)

Nasihat Habib Zein Bin Sumaith Untuk Orang Yang Lalai (1)

Orang yang lalai, ahli maksiat, ahli syahwat , pemilik kefasikan, kekufuran, kesombongan dan kebatilan, mereka punya target untuk menjadikan ummat manusia lalai dari menyembah Tuhannya, melemahkan keterpautan hati terhadap Agama, Nabi, nilai kehormatan dan sejarah nya. Mereka ini orang-orang yang di murkai dan dilaknat oleh Allah, mereka berhak mendapat laknat, kebencian, serta segala bencana dan petaka.


Mereka ini wahai kaum muslimin dan muslimat, tidak tidur siang dan malam dalam menebarkan kerusakan kepada kaum muslimin dan muslimat, merusakkan rumah-rumah dan tatanan masyarakat, terus menerus tak pernah berhenti menyiarkan saluran chanel-chanel televisi mereka yang Rusak sepanjang hari, bulan dan tahun. Semua itu sebagaimana yang telah di firmankan Allah dalam kitab sucinya,


ﻳُﺮِﻳﺪُﻭﻥَ ﺃَﻥ ﻳُﻄْﻔِﺆُﻭﺍْ ﻧُﻮﺭَ ﺍﻟﻠّﻪِ ﺑِﺄَﻓْﻮَﺍﻫِﻬِﻢْ ﻭَﻳَﺄْﺑَﻰ ﺍﻟﻠّﻪُ ﺇِﻻَّ ﺃَﻥ ﻳُﺘِﻢَّ ﻧُﻮﺭَﻩُ ﻭَﻟَﻮْ ﻛَﺮِﻩَ ﺍﻟْﻜَﺎﻓِﺮُﻭﻥَ


Mereka berkehendak memadamkan cahaya agama Allah dengan mulut (ucapan-ucapan) mereka, dan Allah tidak menghendaki selain menyempurnakan cahaya-Nya, walaupun orang-orang kafir tidak menyukai.


Mereka kerahkan daya dan upaya dalam menghalangi ummat manusia dan mengeluarkannya dari Agama Islam, menghalangi dari mengikut Baginda Nabi, manusia terbaik shallahu alaihi wa sallam. Berpadu, bahu membahu untuk melawan agama Islam, sedang kita berada dalam kelalaian, kelesuan, keduaniaan dan syahwat.


Adakah engkau rela wahai kaum muslimin dan muslimat atas semua itu, adakah engkau menyukai, menyaksikan serial-serial film ciptaan mereka, dan meniru perbuatannya? Sungguh engkau telah benar-benar celaka jika engkau rela, dan membiarkan anak-anakmu menyaksikan dan meniru budaya mereka.


Adakah engkau tertawa untuk mereka, mendukung segala perbuatannya dengan mengikuti dan meniru-nirunya dalam dirimu, keluargamu, cara hidupmu, makan dan tidurmu, cara berpakaian dan cara bicaramu, maka engkau adalah orang yang binasa, bodoh, dan celakalah orang yang rela terhadap perkara yang dihinakan Allah.


Ketahuilah wahai saudara-saudaraku, wahai pengikut agama kedamaian, wahai pengikut Sang Pemimpin Ummat Manusia, sesungguhnya kebahagiaan dan kemenangan besar itu adalah berada di atas keta’atan kepada Allah, senantiasa mengikuti sunnah-sunnah Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam, menyelisih dan menjauhi ahli kesesatan dan segala orang yang memusuhi Islam.


Janganlah engkau melihat gambar-gambar yang di haramkan, atau film-film porno, serial-serial film yang Rusak, dan situs-situs porno, jangan tiru cara hidup, tabiat dan cara bicara mereka. Jika engkau tidak mengindahkan ini, maka engkau di anggap berkawan dengan mereka, dan kelak akan di kumpulkan bersama mereka di neraka jahannam dan neraka saqar, sebagaimana yang telah di sebutkan di dalam hadits, ” barangsiapa yang menyukai suatu kaum maka ia akan di kumpukan bersama kaum itu”


ﻓﺼﺤﺒﺔ ﺍﻷﺧﻴﺎﺭ ﻟﻠﻘﻠﺐ ﺩﻭﺍﺀ … ﺗﺰﻳﺪ ﻟﻠﻘﻠﺐ ﻧﺸﺎﻃﺎً ﻭﻗُﻮﻯ

ﻭﺻﺤﺒﺔ ﺍﻟﺠﻬﺎﻝ ﺩﺍﺀ ﻭﻋﻤﻰ … ﺗﺰﻳﺪ ﻟﻠﻘﻠﺐ ﺍﻟﺴﻘﻴﻢ ﺳﻘﻢ


Berteman dengan orang yang baik bisa menjadi obat hati #


Hati semakin bertambah semangat dan kuat #


Berteman dengan orang bodoh menjadikan hati sakit dan buta #


Hati yang sakit akan semakin bertambah sakit #



Dinukil dari kumpulan wasiat-wasiat Al-Arif Billah Al-Allamah Ad-da’i ilallah Al-habib Zein bin Ibrahim Bin sumaith Hafidzahullahu ta’ala.
Adv 1
Share this article :

Posting Komentar

 
Musholla RAPI, Gg. Merah Putih (Sebelah utara Taman Budaya Kudus eks. Kawedanan Cendono) Jl. Raya Kudus Colo Km. 5 Bae Krajan, Bae, Kudus, Jawa Tengah, Indonesia. Copyright © 2011. Musholla RAPI Online adalah portal dakwah Musholla RAPI yang mengkopi paste ilmu dari para ulama dan sahabat berkompeten
Dikelola oleh Remaja Musholla RAPI | Email mushollarapi@gmail.com | Powered by Blogger