Jl. Kudus Colo Km. 5, Belakang Taman Budaya Bae Krajan, Kudus
Home » » Serunya Konferensi Bersama Ansor, Fatayat, IPNU, dan IPPNU Kecamatan Gebog

Serunya Konferensi Bersama Ansor, Fatayat, IPNU, dan IPPNU Kecamatan Gebog



Dalam Rangka Memeriahkan Konferensi Bersama, PAC Ansor, Fatayat, IPNU, dan IPPNU Kecamatan Gebog pada tanggal 19 – 21 Januari 2018 di MA NU Hasyim Asy’ari 2 Kudus Karangmalang Gebog, PAC Ansor, Fatayat, IPNU, dan IPPNU Kecamatan Gebog akan menyelenggarakan berbagai acara dan perlombaan . 

Mengusung tagline Bulan Prestasi Pelajar, acara yang bertemakan “Generasi Muda Nahdlatul Ulama, Teguh dan Mandiri Menjaga Aswaja dan NKRI” ini akan dihelat mulai Jumat 19 Januari 2018 hingga Ahad 21 Januari 2018.


PAC IPNU IPPNU Kecamatan Gebog akan menyelenggarakan acara Semarak Bulan Prestasi Pelajar untuk seluruh ranting dan komisariatnya. Semarak BUlan Prestasi Pelajar tersebut akan diisi dengan berbagai lomba yang akan dimulai pada 19 – 21 Januari 2018. Lomba-lomba tersebut adalah Musabaqoh Tilawatil Qur’an, Cerdas Cermat Agama, Futsal, Membuat Poster, Lomba Rebana, Lomba Memasak ala Master Chef, Bulu Tangkis, Gobag Sodor. Lomba ini akan dilaksanakan di MTs dan SMK NU Hasyim Ay’ari 2 Kudus.

Selain lomba-lomba tersebut, PAC IPNU IPPNU juga mengadakan tribute to Gusdur untuk mengenang  jasa-jasa KH. Abdurrahman Wahid yang beberapa waktu yang lalu diperingati haulnya. Lomba Merangkai Puisi Untuk Gusdur dan Membaca Puisi Untuk Gusdur pun menjadi agenda yang tak ketinggalan.


Lain IPNU IPPNU lain pula Fatayat NU Kecamatan Gebog. Badan Otonom NU yang diisi oleh sekelompok muslimah muda NU ini akan mengadakan perlombaan khas  wanita. Bertajuk “Event Fatayat” acara lomba akan dilaksanakan di MTs NU Hasyim Asy’ari 2 Kudus pada Jumat 19 Januari 2018 mulai pukul 13.00 WIB.

Lomba-lomba yang diadakan meliputi Lomba Membuat Baki Lamaran, Lomba Masak, Lomba Paduan Suara, dan Kreativitas Menggunakan Barang Bekas. Lomba-lomba yang memang dkhususkan untuk perempuan tersebut diharapkan dapat menjadi ajang memperkokoh kekompakan diantara muslimah-muslimah muda NU tersebut.


Sementara itu, GP Ansor Kecamatan Gebog akan mengadakan acara yang lain dari yang lain. Mengadopsi sebuah acara diskusi termkemuka di salah satu Televisi Swasta Nasional, GP Ansor Gebog akan menggelar ALC (Ansor Loyal Club). Acara ngaji dan diskusi kepemudaan tersebut akan mengambil tema "Pemimpin Zaman Now".

ALC akan dihelat pada Jumat 19 Januari 2018 mulai pukul 19.30 WIB yang bertempat di MA NU Hasyim Asy’ari 2 Kudus di daerah Karangmalang Gebog.
Adv 1
Share this article :

Posting Komentar

 
Musholla RAPI, Gg. Merah Putih (Sebelah utara Taman Budaya Kudus eks. Kawedanan Cendono) Jl. Raya Kudus Colo Km. 5 Bae Krajan, Bae, Kudus, Jawa Tengah, Indonesia. Copyright © 2011. Musholla RAPI Online adalah portal dakwah Musholla RAPI yang mengkopi paste ilmu dari para ulama dan sahabat berkompeten
Dikelola oleh Remaja Musholla RAPI | Email mushollarapi@gmail.com | Powered by Blogger