Jl. Kudus Colo Km. 5, Belakang Taman Budaya Bae Krajan, Kudus
Home » » Peringatan Isra' Mi'raj Di Pendopo Kabupaten Kudus Bersama Gusmus

Peringatan Isra' Mi'raj Di Pendopo Kabupaten Kudus Bersama Gusmus



Sebagai umat Nabi Muhammad SAW, tentunya kita sudah mengetahui bahwa ibadah yang paling utama yang diwajibkan adalah sholat. Dengan mendirikan sholat pulalah berarti telah mempertahankan tegaknya agama (Islam), karena sholat merupakan tiang agama. Perintah menjalankan sholat inilah sebagai oleh-oleh dari Allah SWT dalam perjalanan Isra Mi’raj Rasulullah SAW yang diperingati di Indonesia setiap tahunnya pada tanggal 27 Rajab.

Sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, Pemerintah Daerah Kabupaten Kudus juga akan menyelenggarakan even tahunan ini. Melalui Dinas Komunikasi dan Informasi, Pemerintah Daerah Kudus telah mengumumkan agenda tahunan Pengajian dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW tahun 1439 H.


“Hadirilah Pengajian Umum Memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SA bersama @gusmugusmu @MusthofaWardoyo Senin 26 Maret 2018 jam 19.30 Pendopo Kabupaten Kudus”

Demikian cuitan akun Dinas Kominfo Kudus @DiskominfoKudus di twitter yang kemudian diteruskan oleh Akun Resmi Satuan Polisi Pamong Praja @@SatpolPPKudus ke akun twitter Remaja Musholla RAPI Kudus @mushollarapi.

Pengajian Isra’ Mi’raj di Pendopo Kabupaten Kudus tahun ini akan menghadirkan Ulama dari Rembang yakni Romo KH. Musthofa Bisri. Pengajian akan berlangsung untuk umum yang diperkirakan akan dipadati oleh warga Kudus yang ingin mendengarkan siraman rohani dari Kyai yang akrab dipanggil Gusmus.

Pengajian diselenggarakan Senin 26 maret 2018 ba’da isya waktu Kudus dan akan dihadiri langsung Bupati Kudus, Bapak Musthofa Wardoyo beserta jajarannya. Selain itu, gelaran tersebut dipastikan akan juga dihadiri oleh pejabat-pejabat di Kabupaten Kudus. 
Adv 1
Share this article :

Posting Komentar

 
Musholla RAPI, Gg. Merah Putih (Sebelah utara Taman Budaya Kudus eks. Kawedanan Cendono) Jl. Raya Kudus Colo Km. 5 Bae Krajan, Bae, Kudus, Jawa Tengah, Indonesia. Copyright © 2011. Musholla RAPI Online adalah portal dakwah Musholla RAPI yang mengkopi paste ilmu dari para ulama dan sahabat berkompeten
Dikelola oleh Remaja Musholla RAPI | Email mushollarapi@gmail.com | Powered by Blogger