Jl. Kudus Colo Km. 5, Belakang Taman Budaya Bae Krajan, Kudus
Home » , » Mimpi Basah (1)

Mimpi Basah (1)

Dalam istilah syari’at, mimpi berhubungan badan hingga keluar air sperma disebut ihtilam. Karena hal itu terjadi dengan tidak disengaja, sekalipun bermimpinya itu dengan laki-laki yang bukan suami, hukumnya tidaklah berdosa karena semuanya terjadi dalam tidur. Sebab semua yang dialami orang yang sedang tidur sama sekali tak berakibat dosa. Sabda Nabi SAW:


ﺭﻓﻊ ﺍﻟﻘﻠﻢ ﻋﻦ ﺛﻼﺛﺔ ﻋﻦ ﺍﻟﻨﺎﺋﻢ ﺣﺘﻰ ﻳﺴﺘﻴﻘﻆ ﻭﻋﻦ ﺍﻟﺼﺒﻲ ﺣﺘﻰ ﻳﺒﻠﻎ ﻭ ﻋﻦ ﺍﻟﻤﺠﻨﻮﻥ ﺣﺘﻰ ﻳﻌﻘﻞ ‏( ﺭﻭﺍﻩ ﺃﺣﻤﺪ


“Diangkat pena dosa dari tiga orang: orang yang sedang tidur hingga terbangun dari tidurnya, seorang anak hingga ia mencapai batas baligh, dan seorang gila hingga ia tersadar dari gilanya.” (HR Imam Ahmad).


Ihtilam, ada yang dengan alur cerita dan ada yang tidak. Terkadang, jika ada alur ceritanya, dengan suami dan terkadang dengan orang lain. Imam Zarruq RA memerinci hal itu dalam syi’irnya:


ﻣﻦ ﻳﺤﺘﻠﻢ ﺑﺼﻮﺭﺓ ﺷﺮﻋﻴﺔ * ﻓﺈﻧﻬﺎ ﻛﺮﻣﺔ ﻣﺮﺿﻴﺔ

ﻭﺍﻥ ﺗﻜﻦ ﺑﺼﻮﺭﺓ ﻗﺪ ﺣﺮﻣﺖ * ﻓﺈﻧﻬﺎ ﻋﻘﻮﺑﺔ ﺗﻌﺠﻠﺖ

ﺍﻭ ﻻ ﺑﺼﻮﺭﺓ ﻓﺬﺍﻙ ﻧﻌﻤﺔ * ﺣﺎﻛﻬﺎ ﺍﻟﺰﺭﻭﻕ ﻋﻠﻴﻪ ﺍﻟﺮﺣﻤﺔ


Siapa yang bermimpi dengan alur cerita yang diperbolehkan agama, itu adalah kemuliaan dari Allah SWT (seperti mimpi Anda dengan suami Anda dan Anda merasakan nikmat, itu sebuah karunia dari Allah SWT untuk Anda agar terobati kerinduan Anda terhadap suami).


Sedangkan dengan alur cerita yang tidak diperbolehkan agama (misalnya mimpi berhubungan badan bukan dengan suami) itu akibat perbuatan dosa yang dipercepat (Akibat perbuatan dosanya di masa lampau yang dipercepat pembalasannya di dunia. Biasanya yang seperti ini datangnya dari setan).


Dengan tanpa ada alur ceritanya, itu adalah sebuah kenikmatan (Seperti ihtilamnya para nabi, yang hal itu disebabkan ketika sulbi atau tempat tertampungnya air sperma sudah penuh, isinya meluber, dan melubernya itu berupa mimpi basah hingga keluar air sperma. Sebab mereka terjaga dari bisikan serta tipuan setan, ihtilam mereka terjadi begitu saja tanpa ada alur ceritanya).




Habib Segaf Baharun
Adv 1
Share this article :

Posting Komentar

 
Musholla RAPI, Gg. Merah Putih (Sebelah utara Taman Budaya Kudus eks. Kawedanan Cendono) Jl. Raya Kudus Colo Km. 5 Bae Krajan, Bae, Kudus, Jawa Tengah, Indonesia. Copyright © 2011. Musholla RAPI Online adalah portal dakwah Musholla RAPI yang mengkopi paste ilmu dari para ulama dan sahabat berkompeten
Dikelola oleh Remaja Musholla RAPI | Email mushollarapi@gmail.com | Powered by Blogger