Sudah menjadi agenda rutin Kepolisian Resor (Polres) Kudus melalui Polsek-polsek Jajarannya, setiap hari Jumat memberikan bantuan sembilan bahan pokok (Sembako) yang berisikan bahan-bahan kebutuhan pokok sehari-hari kepada masyarakat kurang mampu sebagai wujud perhatian kepada warga yang ada di wilayahnya.
Bantuan berupa sembako tersebut merupakan program unggulan Kapolres Kudus AKBP Agusman Gurning, Sik.MH yaitu Jumat Shodaqoh dimana kegiatan itu merupakan wujud kepedulian Polisi kepada masyarakat kurang mampu. Dengan memberikan bantuan sembako kepada masyarakat yang kurang mampu, merupakan kegiatan yang rutin dilakukan melalui informasi yang disampaikan oleh Bhabinkamtibmas di masing-masing Desa maupun Kelurahan sebagai wujud kepedulian Polres Kudus kepada masyarakat.
Seperti yang kami kutip dari website resmi Polda Jawa Tengah (TribataNews), Kapolres Kudus mengatakan, “Bantuan yang diberikan kepada masyarakat yang kurang mampu ini untuk membangun rasa kebersamaan, dan menjalin hubungan persaudaraan lebih baik lagi serta mendekatkan diri kepada masyarakat karena Polisi adalah Pengayom, Pelindung dan Pelayan masyarakat. Bantuan yang kita berikan kepada mereka ini adalah sebagai wujud perhatian kami kepada warga yang kurang mampu dan diharapkan dapat membantu kehidupan mereka untuk lebih layak lagi, meskipun tidak seberapa mudah-mudahan dapat sedikit meringankan beban hidup mereka.”
Kegiatan yang dilakukan oleh jajaran Polres Kudus tersebut menyisir ke sejumlah wilayah hukum Polres Kudus yang kemudian memberikan sedekah berupa bingkisan sembako kepada masyarakat yang kurang mampu setiap hari Jumat.
Selain memberikan sembako kepada warganya yang kurang mampu,
setelah melaksanakan sholat jumat Kapolres juga menyiapkan nasi bungkus gratis
kepada warga yang melaksanakan sholat jumat di Masjid Bustanul Jannah Polres
Kudus, Kegiatan tersebut dilakukan agar anggota dan masyarakat dapat membaur
dan menikmati makan siang secara bersama.
Semoga niat baik dalam kegiatan “Jumat shodaqoh” ini dapat terus terlaksana, sehingga dapat membantu yang membutuhkan. Polri yang dapat dipercaya oleh Masyarakat dan Profesional dalam menjalankan tugas dan kewajibannya adalah salah satu tujuan kegiatan tersebut.
“Memberi sedekah itu tak harus menunggu kaya atau harus
punya duit dahulu. Karena yang paling penting dalam sedekah itu adalah rasa
senang dan ikhlas. Jadi, bukan barangnya, bukan wujudnya, dan bukan jumlahnya
yang dianggap penting, melainkan rasa senang itu lah yang paling penting,” Ucap
Kapolres AKBP Agusman Gurning Sik,MH
Sumber Berita: Twitter Humas Polres Kudus @humasreskudus1
Posting Komentar