Pimpinan Cabang IPNU IPPNU Kudus akan membuka Konferensi Cabang (Konfercab) IPNU Kudus ke 21 dan IPPNU Kudus ke 20 di SMK NU Ma’arif 2 Jekulo, Kudus. Konfercab IPNU IPPNU Kudus dijadwalkan akan berlangsung pada 4 hingga 5 Oktober 2018. Konfercab PC IPNU IPPNU Kudus tersebut telah diawali dengan kegiatan pra Konfercab dengan mengadakan Porseni dan Olimpiade Pelajar.
Konfercab PC IPNU IPPNU Kudus 2018 akan mengagendakan
pemilihan ketua baru untuk PC IPNU dan PC IPPNU Kudus serta pembentukan
kepengurusan yang baru untuk masa khidmah 2018 hingga dua tahun ke depan.
Pemilihan ketua baru tersebut akan menggantikan posisi M. Wahyu Saputra, santri
asal TBS Kudus yang terilih sebagai Ketua PC IPNU Kudus periode 2016-2018 yang
lalu serta Khalimatus Sa’adah sebagai ketua PC IPPNU Kudus periode 2016-2018
yang terpilih pada tanggal 13 Agustus 2016.
Sebagaimana telah disepakati bersama, bahwa batasan usia
untuk ketua PC IPNU IPPNU Kudus adalah 23 tahun. Konfercab ini menjadi momentum
yang tepat untuk melaksanakan peremajaan usia anggota dan kader PC IPNU IPPNU
Kudus. Berdasarkan informasi yang kami peroleh, saat ini PC IPNU IPPNU Kudus
pun memiliki banyak stok kader yang memenuhi syarat batasan usia 23 tahun untuk dicalonkan menjadi bakal Ketua PC IPNU IPPNU
Kudus masa khidmah 2018 – 2020.
Yang menarik dari acara Konfercab PC IPNU IPPNU Kudus 2018
adalah penampilan spesial Grup Gambus Debu. Grup gambus yang digawangi oleh
para pemusik sufi dari Amerika Serikat ini akan tampil pada mala mini, Kamis tanggal
4 Oktober 2018 mulai ba’da isya di tempat berlangsungnya Konfercab PC IPNU
IPPNU Kudus 2018 yaitu SMK NU Ma’arif 2 Jekulo.
Berdasarkan informasi yang kami peroleh dari M. Mas’ud yang bersumber dari salah satu pengurus PC IPNU IPPNU Kudus yaitu Triasno Putranto, acara tersebut ditujukan untuk masyarakat umum, sehingga masyarakat yang bukan peserta Konfercab dapat ikut menikmati Grup Gambus asal Amerika Serikat tersebut.
Berdasarkan informasi yang kami peroleh dari M. Mas’ud yang bersumber dari salah satu pengurus PC IPNU IPPNU Kudus yaitu Triasno Putranto, acara tersebut ditujukan untuk masyarakat umum, sehingga masyarakat yang bukan peserta Konfercab dapat ikut menikmati Grup Gambus asal Amerika Serikat tersebut.
Posting Komentar