Secara resmi Rapat Anggota Tahunan Pimpinan Ranting GP Ansor Desa Bae memilih Hardiyanto untuk menduduki jabatan dan menjalankan amanah sebagai pimpinan Ranring GP Ansor Bae masa khidmah 2018 – 2020 ke depan. Pemilihan tersebut terlaksana pada Selasa malam 23 Oktober 2018 di Musholla RAPI, Bae Krajan.
Sahabat Hardiyanto
menggantikan Ketua PR GP Ansor Bae masa khidmah 2016-2018, Sahabat Ansor. Pemuda asal
dukuh Bae Bendo tersebut terpilih secara aklamasi dalam acara Majelis Raijalul
Ansor dan Rapat Anggota Tahunan. Seluruh anggota PR GP Ansor Bae sepakat untuk
memilih Hardiyanto sebagai nahkoda baru PR GP Ansor Bae. "Terpilih secara aklamasi, 100% anggota memilih beliau", ungkap Sahabat Ansori.
Majelis Rijalul Ansor sendiri merupakan Majelis yang didirikan oleh Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor) yang merupakan salah satu banom Nahdlatul Ulama yang menjadi wadah bagi remaja muslim untuk menimba ilmu berorganisasi dan ilmu-ilmu agama.
Majelis Rijalul Ansor
di Desa Bae diadakan setiap selapan (35 hari sekali) sesuai hari-hari dalam
adat masyarakat jawa. Jadwal Rutin Majelis Rijalul Ansor Desa Bae adalah setiap
Selasa Pahing malam Rabu Pon. Majelis Rijalul Ansor merupakan Majelis Dzikir dan Sholawat yang juga diisi dengan kajian
singkat khas Ahlussunnah wal Jamaah An Nahdliyyah.
Dalam acara Majelis
Rijalul Ansor yang diselenggarakan 23 Oktober 2018, memang telah direncanakan
sekaligus untuk mengadakan rapat anggota tahunan serta pemilihan ketua PR GP
Ansor Bae untuk periode 2018-2020. Hal ini ditandai dengan difasilitasinya
acara tersebut secara langsung oleh Ketua PAC GP Ansor Kecamatan Bae, Wafiq
Khoiri, SE.
Dalam sambutannya, Ketua PR GP Ansor Bae yang baru menyatakan untuk visi misi kerja yang direncanakan ke depan diantaranya adalah melanjutkan program pada kepemimpinan periode sebelumnya, serta membuat program-program kerja yang baru agar lebih dekat kepada masyarakat khususnya warga Nahdliyyin.
Selain anggota GP
Ansor, acara tersebut juga diikuti oleh Remaja Musholla RAPI dan dimeriahkan
dengan penampilah Rebana Nurun Najma. Usai acara, Ketua PR GP Ansor Bae masa
khidmah 2016-2018, Ansori, memberikan ucapan selamat kepada ketua baru terpilih
sekaligus menjadi acara serah terma jabatan dengan menyampaikan laporan
sertijab.
Posting Komentar