Pengurus PAC IPNU IPPNU
Dawe telah mengadakan rapat koordinasi pada saat peringatan Hari Santri Nasional
beberapa waktu yang lalu. Hasil kordinasi bersama seluruh Pimpinan Ranting IPNU IPPNU se
Kecamatan Dawe tersebut, PAC IPNU IPPNU Dawe sepakat akan mengadakan acara
Porseni dan Olympiade bagi para anggotanya di Kecamatan Dawe. Dalam halaman
Facebook nya, PAC IPNU IPPNU Dawe menyatakan bahwa Insya Allah akan segera
digelar Porseni dan Olympiade PAC IPNU IPPNU Dawe.
Porseni dan Olympiade
tersebut direncanakan bakal digelar tiga hari yaitu pada tanggal 21 hingga 23 Desmeber 2019 yang akan
dipusatkan di SMKN 02 Kudus. Berbagai kompetisi dalam bidang
seni, pengetahuan, dan olehraga akan diperlombakan dalam helatan ini.
Mengambil tagline “Tunjukkan
Prestasi, Satukan Tekad, Menuju Perubahan Yang Lebih Baik”, Kompetisi dalam
Porseni dan Oimpiade ini akan dibagi mejadi tiga kategori yang diperuntukkan
bagi subjek lomba yang berbeda-beda. Nantinya akan ada perlombaan yang
dikhususkan bagi Ranting IPNU IPPNU, Komisariat Madrasah Tsanawiyyah, dan
Komisariat Sekolah Menegah Atas/ Kejuruan/ Aliyah.
Untuk Ranting IPNU IPPNU,
Kompetisi yang diperlombakan meliputi Pertandingan Futsal, Lomba
Keadministrasian, Lomba Rebana, Lomba MC (Master of Ceremony), Lomba Paduan
Suara, dan lomba film dokumenter
Untuk Komisariat Madrasah
Tsanawiyyah, akan diselenggarakan Lomba karikatur, qiro’ah, dan lomba atletik
yaitu lari 100 meter untuk putra dan putri.
Sedangkan untuk
Komisariat Sekolah Menengah Atas/ Kejuruan/ Aliyah kompetisi yang diperlombakan
lebih seidkit yaitu Lomba film documenter, musikalisasi puisi, dan pertandingan
Badminton.
Porseni dan Olympiade ini
juga merupakan rangkaian acara dalam rangka memeriahkan peringatan MAulid Nabi
Muhammad dan Konfercab PAC IPNU IPPNU Dawe yang rencananya diadakan pada akhir
tahun ini.
Sumber informasi: PAC IPNU IPPNU Dawe

Posting Komentar