Wabah Corona Covid 19 yang saat ini tengah melanda dunia, membatasi segala aktivitas yang mngumpulkan banyak orang. Indonesia sendiri yang ikut terkena wabah Corona juga melakukan pembatasan bahkan pelarangan kegiatan yang mengumpulkan banyak orang termasuk kegiatan pengajan.
Sejatinya, di bulan Sya'ban ini masyarakat Kudus sangat akrab dengan peringatan Haul salah satu ulama besar yaitu KH. M. Ma'ruf Irsyad dan romo beliau KH. Ma'ruf Irsyad yang rutin digelar sebelum Ramadhan tiba oleh IKSAB TBS Kudus. Namun, tahun ini memaksa IKSAB TBS Kudus mengadakan haul para gurunya tersebut dengan cara yang berbeda.
Pelarangan berkumpul di dunia nyata saat wabah Corona seperti sekarang ini, membuat perkumpulan dipindahkan ke dunia maya. Demikian pula dengan pengajian umum dan kegiatan lainnya yang biasanya mewarnai peringatan Haul KH. M. Ma'ruf Irsyad akan digelar secara online agar dapat diikuti oleh semua pihak.
Dengan tagline "Webinar: Menggali Mata Air Keteladanan KH. M. Ma'ruf Irsyad, PC Lakpesdam NU Kabupaten Kudus dan PP IKSAB TBS akan mengadakan peringatan haul secara live melalui aplikasi Zoom Meeting. Acara tersebut akan digelarpada Kamis 9 April 2020 mulai pukul mulai pukul 19.30 WIB.
Acara akan melibatkan berbagai tokoh sebagai narasumber diantaranya adalah KH. Abdullah Muhayya (Dosen UIN Walisongo Semarang), Fathul Wahid (Rektor UII Yogyakarta), Abdul Wahid (Ketua Lakpesdam NU Kudus), Ihsan (Ketua FKUB Kudus), Mahfud Kasmu (Ketua PC LPPNU Pati), Abdul Jalil (Pasca Sarjana IAIN Kudus), Fathur Rahman (Kandidat Doktor UIN Sunan Ampel Surabaya), Ala'i Najib (Lakpesdam PBNU Jakarta), Siti Nafisatun (Ketua Forsikabanu), dan Eni Misdayanti (Lakpesdam NU Kudus).
Sebagai Keynote Speaker adalah KH.Ali Fikri (Pengasuh PPRM Janggalan) dengan dimoderatori oleh Ust. Abdullah Hamid (UIN Sunan Ampel Surabaya) dan Faishol Firdaus (PCINU Tiongkok).
Untuk dapat mengikuti acara tersebut, sahabat diharuskan menginstall aplikasi Zoom terlebih dahulu di desktop ataupun di Handphone (Android dan IOS) kemudian bergabung pada channel yang tertera dalam selebaran di atas.

Posting Komentar